Ini Makna Sholawat Badar yang Pernah Dilantunkan Glenn Fredly



Musisi berdarah Maluku Glenn Fredly meninggal dunia usai melawan sakit yang dideritanya.
Ia menghembuskan nafas terakhir pada usia 44 tahun di Rumah Sakit Setia Mita, Rabu 8 April 2020.
Kabar tersebut membuat banyak pihak mengenang Glenn Fredly semasa hidup.
Pantauan Okezone di media sosial Instagram, Youtube, Twitter, netizen ramai-ramai mengunggah momen-momen Glenn bernyanyi.
Salah satu yang diunggah oleh para netizen yaitu ketika Glenn Fredly bermain piano sambil menyanyikan sholawat badar dengan lirik berikut:
Sholaatullaah salaamullaahAlaa Thooha rosuulillaahSholaatullaah salaamullaahAlaa Yaasin habiibillaah.
Sholawat Badar sendiri merupakan lagu dimaksudkan untuk memuliakan Nabi Muhammad, Rasulullah SAW.
Biasanya lagu ini dilantukan pada hari-hari besar atau kegiatan umat Islam, kala Ramadhan dan lebaran, namun bisa juga dinyanyikan kapan saja.
Lalu bagaimana arti atau makna lirik Sholawat Badar yang dilantukan Glendd Fredly tersebut?
Sholaatullaah salaamullaah, Alaa Thooha rosuulillaah. Artinya rahmat dan keselamatan Allah, semoga tetap untuk Nabi utusan Allah.
Sholaatullaah salaamullaah Alaa Yaasin habiibillaah. Artinya rahmat dan keselamatan Allah, semoga tetap untuk Nabi Yasin kekasih Allah.

Sumber: okezone.com

Related Posts

0 Response to "Ini Makna Sholawat Badar yang Pernah Dilantunkan Glenn Fredly"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel