Kesal Ditegur Saat Nongkrong, Pemuda di Palmerah Tusuk Ketua RT Hingga Tewas




Ketua RT di Kota Bambu Utara, Palmerah, Jakarta Barat, bernama Jazuli (52) tewas ditusuk warganya bernama Resdi (25).
Pelaku kesal lantaran sering ditegur oleh korban saat kumpul dengan rekan-rekannya.
“Karena kerap ditegur saat kumpul kumpul bersama teman-teman nya oleh korban selalu ketua RT, pelaku tersinggung,” ucap Kanit Reskrim Polsek Palmerah, AKP Ali Barokah dalam keterangan tertulis, Rabu (17/6).
Ali menjelaskan, pembunuhan terjadi pada Rabu (17/6) sekitar pukul 15.10 WIB.
Saat itu, korban tiba-tiba didatangi pelaku yang membawa sebilah pisau.
Menurut Ali, korban sempat dilarikan ke rumah sakit usah mendapat luka tusukan dari pelaku. Namun, nyawanya tak berhasil ditolong.
“Warga yang melihat korban terjatuh mengalami luka tusukan langsung membawa korban ke rumah sakit Pelni namun nyawanya tidak tertolong,” ujarnya.
Kapolsek Palmerah Kompol Supriyanto menambahkan, usai menusuk korban pelaku sempat melarikan diri.
Tak kurang dari 24 jam polisi pun berhasil membekuknya tak jauh dari lokasi kejadian.
“Setelah kami berhasil mengumpulkan bukti dan saksi didapati ciri-ciri pelaku dan langsung melakukan pengejaran dan pelaku berhasil diamankan,” kata Supriyanto.
Saat ini pelaku masih menjalani pemeriksaan intensif di Mapolsek Palmerah, Jakarta Barat.
Pelaku terancam dijerat pasal 351 ayat 3 KUHP dengan ancaman hukuman paling lama 7 tahun penjara.
Sumber: kumparan.com

Related Posts

0 Response to "Kesal Ditegur Saat Nongkrong, Pemuda di Palmerah Tusuk Ketua RT Hingga Tewas"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel