Ikatan Cinta Segera Tamat? Muncul Sinetron Baru RCTI 'Cinta Untuk Bunda', Ini Biodata Para Pemainnya

 



TRIBUNNEWSMAKER.COM - Pihak RCTI belum lama ini mengumumkan adanya sinetron baru, benarkah akan menggantikan Ikatan Cinta?

Isu Ikatan Cinta segera tamat kini kembali menyeruak.

Sinetron berjudul Cinta Untuk Bunda akan segera tayang dalam waktu dekat di RCTI, melansir dari instagram layardrama_rcti.

Cinta Untuk Bunda sendiri merupakan sinetron yang akan menghadirkan nuansa baru di RCTI.

Sebagaimana dikutip Tribunnewsmaker.com dari TribunSumsel 'Daftar dan Biodata Lengkap Pemain Cinta Untuk Bunda RCTI, Digadang Gantikan Sinetron Ikatan Cinta', Jonathan Frizzy dan Ririn Dwi Ariyanti yang sempat dipasangkan dalam sinetron Dewi RCTI kembali dipasangkan di Cinta Untuk Bunda.

Sembari menantikan jadwal tayang sinetron Cinta Untuk Bunda.



Berikut daftar dan biodata lengkap pemain sinetron Cinta Untuk Bunda yang dirangkum Tribunsumsel.com dari berbagai sumber :

1. Jonathan Frizzy

Aktor 38 tahun ini masih kerap kali mendapatkan peran sebagai pria lajang di sinetron.

Meski dalam kehidupan nyata, Jonathan Frizzy sudah menyandang status sebagai ayah dari 3 orang anak.

Ijonk menikah dengan Dhena Devanka pada Minggu, 27 Mei 2012 di Gereja Glow Fellowship Centre, Jakarta Pusat.

Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai sepasang anak kembar, perempuan dan laki-laki, yaitu Zoe Joanna Frizzy Simanjuntak dan Zack Jaden Frizzy Simanjuntak (11 Agustus 2014),

dan anak ketiga mereka diberi nama Zayn Jowden Frizzy Simanjuntak lahir pada 9 April 2016.

3. Ririn Dwi Ariyanti

Ririn Dwi Ariyanti belum lama ini mendapat penghargaan ternama dari Busan International Film Festival 2020 kembali memamerkan kepiawainya di sinetron Cinta Untuk Bunda.

Bicara soal akting, Ririn Dwi Ariyanti sejak masih muda selalu berhasil membawakan perannya dalam sinetron.

Namanya mulai banyak dikenal sebagai Cinta di AADC series tahun 2003 lalu.

Sejak saat itu, tawaran untuk membintangi sinetron kejar tayang tidak pernah berhenti menghampiri istri Aldy Bragi ini.

3. Makayla Rose

Makayla Rose memilik nama lengkap Makayla Rose Hilli.

Artis cilik ini akan memerankan tokoh anak dari Ririn dan Jonathan Frizzy.

Makayla sendiri memiliki akun instagram pribadi dikelola oleh sang ibu.

Dimana instagram Makayla sendiri sudah memiliki lebih dari 33 ribu lebih pengikut.

4. Voke Victoria

Voke Victoria Kimbal lahir di Karawang, 12 Desember 1995.

Sejak kecil Voke sering mengikuti audisi model dan mengikuti berbagai perlombaan.

Ia menjadi salah satu model utama di sekolah menengah pertamanya.

Voke kemudian mengikuti audisi yang diadakan oleh Winner Management.

Ia keluar menjadi runner up. Kemenangannya ini membawanya ke Jakarta dan berkarier di sana (sebelumnya Voke tinggal di Batam).

Voke pertama kali bermain di sinetron utamanya yaitu Arti Sahabat saat dia berperan sebagai Vanessa, cinta pertama Yudha yang diperankan oleh Stefan William.

Kemudian dia bermain di sinetron Islam KTP dan Sampeyan Muslim. Kini, Voke aktif bermain FTV SCTV dan Sinema Indosiar.

5. Firdha Razak

Firdha, yang lebih dikenal sebagai Firda Razak atau Firda Kussler lahir di Jakarta, 16 Agustus 1965.

Ia merupakan artis senior yang sudah malang melintang di dunia peran.

Firdha juga merupakan ibu dari si kembar Nakula dan Sadewa.

Meski jarang tampil lagi di TV, Firdha cukup rajin di sosial medianya.

Ia juga kerap mengunggah video endorse di laman instagramnya.

Selain itu, Cinta Untuk Bunda juga dibintangi artis pendukung lain seperti Rio Desta, Enno TB, Audrey Junicka dan masih banyak pemain lainnya.

Simak berikut cuplikan trailer sinetron Cinta Untuk Bunda RCTI :

Tidak sabar bukan menantikan cerita Cinta Untuk Bunda? nantikan jadwal tayangnya segera di RCTI !

(TRIBUNSUMSEL.COM/Rika Agustia)

Related Posts

0 Response to "Ikatan Cinta Segera Tamat? Muncul Sinetron Baru RCTI 'Cinta Untuk Bunda', Ini Biodata Para Pemainnya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel