"Innalilahi wa innalilahi rojiun" Rina Gunawan Meninggal, Melly Goeslaw: Dia Orang yang Ajak Aku ke Jalan Kebaikan

 

Mediadakwah.online - (hot.detik.com) - Artis Rina Gunawan meninggal dunia. Melly Goeslaw turut berduka. Sang penyanyi lalu menggambarkan sosok Rina Gunawan. Menurut Melly Goeslaw, almarhumah sosok yang selalu mengajaknya ke jalan kebaikan.

"Innalilahi wa innalilahi rojiun.... Orang yang paling rajin ngingetin aku soal ibadah, org yg paling mendorong aku utk umrah, org yg paling rajin ngajak ngaji, sedekah dan apapun kebaikan. Terimakasih selalu mengajak aku ke jalan kebaikan Rin," tulis Melly.

Melly Goeslaw meyakini Rina Gunawan mendapat tempat yang indah di sisi Tuhan. Ia mengajak rekan artis dan netizen untuk mendoakan dan memaafkan kesalahan sahabatnya.

"Orang baik seperti kamu pasti sdh disiapkan Surga terindah oleh Allah SWT ..... nanti ketemu deui diditu nya Riiiiiiiin. Teman teman mohon dimaafkan segala kesalahan Rina , dan sudi kiranya memanjatkan Al - Fatihah untuk almarhumah Rina Mustikana Gumilang," ujar Melly.

Para artis turut bersedih atas meninggalnya Rina Gunawan. Mereka tak percaya Rina pergi dengan cepat.

"Innalillahi wainailahi rojiun. Ya Allah teh ya Allah," komen Tata Janeeta.

"Teteh Innalillahi wainnailahi rajiun. Ya Allah teteh sayang," sahut Krisdayanti.

Rina Gunawan meninggal pukul 18.45 WIB. Ia sempat mengalami sesak napas dan dirawat di Rumah Sakit Pertamina Simprug sebelum tutup usia.

Suami Rina Gunawan, Teddy Syah, sudah bicara soal kabar duka tersebut. Ia mengatakan sang istri punya penyakit bawaan lain.

"Oh iya betul, karena sesak napas. Dia di rumah sakit, di ICU saat ini jenazahnya. Iya di ICU ada sekitar semingguan. Memang ada penyakit bawaan asma, ada radang paru," kata Teddy.

Sebelum meninggal dunia, Rina Gunawan sempat menginspirasi. Hal itu terkait dari pola dietnya yang sukses.

Rina Gunawan menjalani proses dietnya pada Juni 2020. Saat itu beratnya mencapai 103,7 kilogram. Wanita berhijab tersebut mampu menurunkan berat bada hingga 30 kilogram hanya dalam 5 bulan.

sumber : hot.detik.com/artikel asli

Related Posts

0 Response to ""Innalilahi wa innalilahi rojiun" Rina Gunawan Meninggal, Melly Goeslaw: Dia Orang yang Ajak Aku ke Jalan Kebaikan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel