Aurel Merintih Kesakitan Saat Malam Lebaran, Atta Halilintar Rela Begadang: Ada Yang Teriak-Teriak
TRIBUNWOW.COM - YouTuber Atta Halilintar terpaksa merayakan Lebaran tahun ini di rumah.
Pasalnya, selain keluarganya sedang berada di luar negeri, sang istri, Aurel Hermansyah juga sedang sakit.
Atta pun merawat sang istri dan bahkan rela tak tidur semalaman menunggui Aurel yang terus merengek.

Diketahui, Aurel yang sedang hamil muda harus istirahat total bertepatan dengan hari raya Idul Fitri.
Putri sulung musisi Anang Hermansyah tersebut sempat terlihat menggunakan kursi roda.
Atta juga sempat mengabarkan kondisi istrinya tersebut melalui media sosial.
Di sisi lain, Aurel turut mengungkapkan kesedihannya lantaran jatuh sakit saat Lebaran.
Ia mengaku menyesal tak bisa menikmati momen salat ied pertam adengan suami.
"Sedih, tahun ini engga bisa salat ied karena harus totally bedrest
Mohon maaf lahir batin ya semuanya, maaf kalau ada salah," tulis Aurel melalui akun Instagram @aurelie.hermansyah, Kamis (13/5/2021).
Kemudian, Aurel memperlihatkan tayangan video saat Atta sedang berdiri di sisinya.
Atta tampak perhatian merawat Aurel dan memintanya untuk meminum obat.
Karena bertepatan dengan hari raya Idul Fitri, Aurel dan Atta saling bermaafan seperti yang biasa dilakukan saat lebaran.
"Minal aidzin wal faidzin suamiku," kata Aurel dengan suara serak.
"Mohon maaf lahir batin sayang," balas Atta.
"Minum obat dulu ya, oke sayang?"
Atta mengambil sejumlah bungkusan obat dan menyiapkannya untuk Aurel.
Kemudian, ia berjanji akan memberikan sang istri jatah uang THR jika sudah sembuh kembali.
"Semangat ya, nanti kalau sembuh aku kasih THR ya sayang," kata Atta.
"Wow," ujar Aurel.
Melihat sang suami, Aurel justru mengomentari baju Lebaran yang dikenakannya.
"Bajunya bagus deh sayang," ujar Aurel.
"Kan kembaran sama kamu," cetus Atta.
"Kamu cuma nanti ya, tunggu minum obat dulu, makan dulu baru."
"Yuk, minum obat."
Pada unggahan selanjutnya Atta terlihat berbaring memegangi tangan Aurel.
Aurel pun mengelus pipi suaminya dan memuji Atta yang menjaganya saat sakit.
Bahkan, Atta rela tak tidur semalaman lantaran menunggui Aurel yang terus merintih kesakitan.
"Suamiku yang luar biasa, the best ini," puji Aurel.
"Enggak tidur ya sayang, semalaman ya."
"Enggak, soalnya ada yang teriak-teriak," jawab Atta.
Ia menirukan rengekan Aurel tersebut sambil menciumi tangan istrinya.
"The best ini suaminya ini, i love you," ujar Aurel.
"I love you too," jawab Atta.
"Malu-malu sayang," ledek Aurel.
Aurel Hamil, Atta Justru Ngidam Mainan
Atta Halilintar mengaku dirinya akhir-akhir ini kerap menginginkan sesuatu.
Sejak istrinya, Aurel Hermansyah hami, Atta selalu ingin membeli benda-benda yang sejatinya untuk anak-anak.
Ia pun mengaku heran lantaran tak pernah merasa mengidamkan hal tersebut hingga saat ini.
Hal ini diungkapkan Atta dalam tayangan wawancara di kanal YouTube Star Story, Rabu (12/5/2021).
Diketahui, Aurel berhasil mengandung setelah satu bulan pernikahannya.
Terang saja hal ini membuat orangtuanya dan Atta, bahagia bukan kepalang.
Atta yang juga sangat mengidamkan memiliki momongan, sampai berjingkrak-jingkrak saat pertama kali tahu.
Oleh sebab itu, ia selalu berusaha menuruti semua keinginan Aurel.
Seperti saat Aurel tiba-tiba ingin menginap di hotel mewah dan merenovasi kamar mereka.
Namun, ternyata tak hanya Aurel yang merasakan mengidam.
Atta sendiri juga mendadak selalu ingin membeli mainan anak-anak.
"Aku enggak tahu sih ngidam atau enggak, tapi aku sekarang demen banget beli mainan," ungkap Atta.
"Beli mainan mulu aku, suwer, bingung aku nih kenapa beli mainan."
Atta menerangkan bahwa ia banyak membeli mobil-mobilan dan Lego yang juga berbentuk mobil.
Rupanya, hal ini membuatnya heran karena selama ini tak pernah menginginkan mainan tersebut.
"Mainan bocah, beli mobil-mobilan, padahal aku seumur-umur enggak pernah beli mainan," kata Atta.
"Sekarang beli-beli mainan."
Menurut Atta keinginan membeli mainan tersebut sudah muncul sekitar dua hari sebelum mengetahui istrinya hamil.
Ia pun sempat membuat istrinya ikut bingung dengan kelakuannya tersebut.
Namun, setelah mengetahui Aurel hamil, Atta mencocokan hal tersebut dengan kejanggalan yang dirasakannya itu.
"Dari dua hari sebelum dia umumin hamil, aku beli mainan mobil terus, sampai banyak di rumah beli mobil-mobilan," tutur Atta.
"Istriku sampai tanya, 'Kenapa sih kamu nih?', tahu-tahu dua hari kemudian hamil."
"Enggak tahu ya, namanya koneksi, mungkin antara ayah dan anak." (TribunWow.com)
0 Response to "Aurel Merintih Kesakitan Saat Malam Lebaran, Atta Halilintar Rela Begadang: Ada Yang Teriak-Teriak"
Posting Komentar