MALANG Nasib Teddy, Tak Hanya Hidup Susah Kini Juga Ditinggalkan Istri yang Baru 4 Bulan Dinikahi
MALANG Nasib Teddy, Tak Hanya Hidup Susah Kini Juga Ditinggalkan Istri yang Baru 4 Bulan Dinikahi
TRIBUNNEWSMAKER.COM - Sempat berseteru soal harta warisan Lina, Teddy kini kembali muncul dengan kabar baru.
Suami Lina tersebut kini hidup jauh dari kemewahan.
Bahkan Teddy hidup dengan penuh keprihatinan melansir Sripoku pada Senin 1 November 2021.
Melawan Rizky Febian membuat Teddy terpojok.
Pasalnya Teddy disebut luntang lantung lantaran tak punya penghasilan.
Sudah tak berpenghasilan, Teddy Pardiyana kini dalam kondisi pilu.

Tubuhnya kurus, Teddy juga tinggal di sebuah gubuk bambu.
Bukan cuma itu saja, Teddy juga harus merasakan ditelantarkan istri siri setelah 4 bulan menikah.
Melansir dari kanal YouTube Intens Investigasi, kabar pernikahan Teddy dibenarkan oleh Ketua RT tempat tinggal Teddy.
Sayangnya, menurut pengakuan Ketua RT, pernikahan Teddy yang dilakukan secara siri tersebut juga tidak berlangsung lama.
Belum lama ini, istri muda Teddy yang disebut berasal dari Tasikmalaya itu pun sudah pergi meninggalkan sang suami.
"Benar menikah, tapi kemarin ada yang ngasih tahu, udah ditinggalin sama istrinya, karena kawin siri."
"Enggak lama sekitar 4 bulan, baru-baru ditinggalnya", ungkap Ketua RT tempat tinggal Teddy.
"Tahu-tahu ada kabar udah nikah, tahu-tahu udah ditinggalin, istrinya kalau enggak salah orang Tasik," sambungnya.
Selain itu juga muncul kabar Teddy yang kini tinggal di rumah sederhana bekas pemancingan pasca tak lagi bersama Lina Jubaedah.
Teddy Makin Kurus
Penampilan Teddy Pardiyana suami Lina setelah polemik pembagian harta warisan peninggalan almarhumah kini berubah drastis.
Mengutip dari program Status Selebriti yang diunggah di kanal YouTube SCTV pada Kamis 28 Oktober 2021, Teddy berbagi cerita tentang potret hidupnya kini.
Teddy mengaku belum menerima sepeser pun uang dari harta warisan peninggalan Lina.
Namun ia tak lagi mau mempermasalahkan hal itu karena ingin fokus membesarkan anaknya dengan Lina yang bernama Bintang.

"Hak waris sampai sekarang enggak dibagiin, udah dua tahun lebih. Udah tugas lawyer, saya enggak mikirin ke sana, saya fokus ke si Dedek," ucap Teddy.
Terpisah, Sule sebagai mantan suami Lina Jubaedah menegaskan Bintang akan mendapatkan hak waris dari Lina Jubaedah.
Namun uang itu baru akan diberikan setelah dihitung oleh tim kuasa hukum.
"Semuanya nanti dikumpulin dulu, mana aja yang ada, semua. Nanti sudah semua 'kan enak baginya," kata Sule.
"Toh, sekarang juga kalau kita kasih buat bayi itu (Bintang), 'kan kasihan sama bayinya, enggak bisa menikmati itu. Tapi kalau sudah gede 'kan bisa menikmati," jelas Sule.
Terbaru, kondisi mantan suami Lina Jubaedah, Teddy Pardiyana memprihatinkan.
Badannya yang gempal bersalin rupa dengan kondisi kurus kering.
Disamping itu, pipi Teddy tampak tirus hingga kulitnya menghitam.
Berbeda dengan tampilannya yang berisi dengan kacamata hitam.
Selama jadi ayah tunggal buat Bintang, buah cintanya dengan Lina Jubaedah, berat badannya turun drastis jadi 20 kilogram.

"Saya lebih fokus ke anak saja, samape sekarang. Sampai sekarang turun 20 kilo(gram), kurusan," ujar Teddy dikutip dari tayangan Status Selebriti pada kanal YouTube SCTV, dikutip, Jumat (29/10/2021).
Banyak yang harus diperhatikan Teddy, terutama asupan gizi Bintang, buah cintanya dengan Lina Jubaedah.
Baca juga: Teddy Syah Rindu Rina Gunawan, Obati Kangen Pakai Barang Pemberian Sang Istri, hingga Tak Mau Dicuci
Bahkan setiap malam, Teddy harus siaga terbangun untuk memenuhi dahaga Bintang.
"Single father ya, susah emang ngegantiin sosok seorang ibu, tugas ibu emang berat banget," aku Teddy.
Selain itu, setelah dua tahun berlalu, Teddy kini hanya dapat tinggal di sebuah rumah gubuk bambu, jauh dari keramaian yang tertutup banyak ilalang.
Di rumah sederhana ini, tak banyak perabotan berharga yang dapat ditemukan.
Kehidupan Teddy sebagai orangtua tunggal makin berat saat harus menerima kenyataan pahit lainnya.
Dia mengaku kesulitan mendapat pekerjaan di Indonesia karena riwayat bekerjanya selama ini banyak di luar negeri.
Kini, selama dua tahun belakangan ini, dia hanya fokus membesarkan putrinya, Bintang.
"Karena emang saya dulu banyak kerja di luar, ngelamar di Indoneia emang susah, jadi ya emang selama dua tahun ini fokus ngurusin Dedek aja," ujar Teddy.
Teddy diketahui menikahi mantan istri komedian Sule, Lina Jubaedah pada 2019.
Mereka dikaruniai seorang anak perempuan diberi nama Delina Bintang Aura Putri yang lahir 9 November 2019.
Namun dua bulan kemudian, Lina meninggal dunia pada Januari 2020. (Sripoku)
Sebagian artikel ini telah tayang sebelumnya di Sripoku dengan judul 'Kini Menderita Tinggal di Gubuk Bambu, Teddy juga Telan Pil Pahit Ditelantarkan Istri: Ditinggalin'
0 Response to "MALANG Nasib Teddy, Tak Hanya Hidup Susah Kini Juga Ditinggalkan Istri yang Baru 4 Bulan Dinikahi"
Posting Komentar