Kabar Duka, Musisi Indonesia Meninggal Dunia, Armand Maulana: Selamat Jalan Sahabatku
MANTRA SUKABUMI - Indonesia kembali kehilangan musisi terbaiknya, yakni Penyanyi Marthin Enrico Saba atau Marthin Saba.
Marthin Saba dikabarkan meninggal dunia di usia 50 tahun pada Minggu, 7 Februari 2021 malam karena serangan jantung.
Marthin Saba merupakan vokalis Band KSP dan juga suami dari mantan news anchor MetroTV yakni, Prita Laura.
Kabar meninggalnya suami Prita Laura tersebut di umumkan akun instagram band yang digawanginya @ksp_band pada Minggu, 7 Februari 2021.
"Salah satu anggota keluarga kami Marthin Enrico Saba telah dipanggil Tuhan yang Maha Kuasa," tulis akun tersebut, seperti dikutip mantrasukabumi.com dari unggahan akun instagram @ksp_band Selasa, 9 Februari 2021.
Lebih lanjut, akun instagram @ksp_band juga menyebutkan bahwa Mendiang merupakan sosok yang memiliki dedikasi tinggi dan profesional serta religius.
"Dia yang selalu berdedikasi tinggi, profesional, loyal, ceria, taat ibadah, dan semua kenangan indah yang telah diukir bersama KSP Band selama 32 tahun lebih telah pergi," sambung @ksp_band.
Tak lupa akun instagram itu pun mendoakan mendiang agar mendapat tempat terbaik di sisi Tuhan yang kuasa, serta merasa kehilangan yang mendalam atas meninggalnya Marthin Saba.
"Selamat jalan Marthin, atau Rico, atau 'Kang Marthin'. Teruslah bernyanyi bersama Tuhan di surga. Kami akan selalu mengenangmu dan membawa namamu didalam setiap doa dan show kami. Ya Allah kuatkan kami," pungkas @ksp_band.
Sontak unggahan itu pun dibanjiri ucapan bela oleh para netizen dan sahabat sesama artis, salah satunya, penyanyi Armand Maulana.
Ya Allah Martin...selamat jalan sahabatku..kehangatan dan kebaikan kamu akan dikenang terus Tin (emoji hati)," tulis Armand Maulana.
"Turut berduka cita yang sedalam-dalamnya, selamat jalan Marthin," ucap @lia.ghazi
"Kang Marthin, terima kasih untuk semua kenangan indahnya, untuk kebersamaannya, untuk kasih sayangnya, untuk sinarnya.. we love you n you will be forever missed," imbuh @kikijuliar.
Marthin Saba merupakan salah satu musisi Indonesia yang populer di era tahun 80-an yang juga populer sebagai vokalis Band Kahitna.
Selain dikenal sebagai vokalis band KSP, Marthin Saba juga memiliki band keluarga yang bernama SABA.
Band tersebut digawangi oleh tiga anggota keluarganya, penyanyi kondang Denny Saba, Ivan Saba, dan Carlo Saba.
Sedangkan Marthin Saba menikah dengan Prita Laura pada tahun 2007 silam, mereka dikenal sebagai pasangan romantis dan jauh dari berita gosip.***
sumber: https://mantrasukabumi.pikiran-rakyat.com/
0 Response to "Kabar Duka, Musisi Indonesia Meninggal Dunia, Armand Maulana: Selamat Jalan Sahabatku"
Posting Komentar